Posted by : HAFIZ KHAIRI Monday 17 March 2014

       Mujahideen Force™

         Anda ingin mencoba aplikasi android tapi gak punya gadgetnya ? atau karena anda sehari-hari bekerja di depan komputer/laptop sehingga lebih nyaman untuk  tidak meninggalkan layar komputer untuk membuka BBM atau menjalankan game-game ringan Android sebagai selingan di sela-sela pekerjaan anda.
Ada banyak alternatif untuk menjalankan Android di komputer/ laptop anda, ada Android emulator, ada Android-x86 , Android on Intel Architecture, dan yang paling mudah menurut saya adalah dengan menggunakan aplikasi BlueStacks .

Dengan aplikasi BlueStacks yang dapat diinstal pada komputer Windows atau Mac OSX, anda dapat dengan mudah menjalankan aplikasi Android kesayangan anda. Aplikasi yang ingin anda instal tinggal di search di  Play Store, kemudian download dan instal sama halnya ketika anda menggunakan perangkat android biasa, komputer tablet atau smartphone.




Untuk menginstal BlueStacks :
• Buka alamat www.bluestack.com dari browser komputer anda
• Pilih Download sesuai OS komputer anda (karena saya memakai Windows saya pilih BlueStacks for Windows)
• Jalankan file installer untuk mulai proses instalasi (instalasinya secara online), proses ini akan berlangsung agak lama dan tergantung dari kecepatan koneksi internetnya.


• Instalasi wizardnya mudah untuk diikuti, tinggal Next next saja.
• Pada langkah terakhir anda diminta untuk memasukkan account google agar dapat download aplikasi, sama halnya seperti pada perangkat android pada umumnya.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Popular Post

Blogger templates

 

Blog Archive

Pengunjung

Powered by Blogger.

Multimedia Updates

Pages

featured-slider

- Copyright © Mujahideen Force™ -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -